Rektor Universitas Nurtanio Bandung Menguji Mahasiswa S3 UNHAN

Rektor Universitas Nurtanio Bandung (Unnur), Marsekal Pertama TNI Prof. Dr. Ir. Rudy Agus Gemilang Gultom, M.Sc., CEH., CIQaR., I.P.M., ASEAN Eng., meguji disertasi mahasiswa Program Doktoral Universitas Pertahanan (Unhan). Meskipun Unnur lebih dikenal dengan fokus di bidang teknologi penerbangan, Rektor Unnur menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan riset dan ilmu pengetahuan, termasuk yang berhubungan dengan bidang pertahanan melalui kegiatan akademik ini. Partisipasinya dalam ujian disertasi ini mencerminkan pentingnya sinergi antara dunia pendidikan tinggi untuk menciptakan inovasi yang bermanfaat bagi kemajuan negara.