Rektor Unnur Bandung Turut Berpartisipasi Roundtable Discussion Penyusunan Handbook International Law in Cyberspace di National University of Singapore (NUS).

Pada tanggal 16 Oktober 2024, Rektor Universitas Nurtanio Bandung(Unnur), Marsma TNI Prof. Dr. Ir. Rudy Agus Gemilang Gultom, M.Sc., CEH., CIQaR., IPM., ASEAN Eng., diundang untuk turut berpartisipasi dalam Roundtable Discussion (RTD) penyusunan Handbook International Law in Cyberspace yang diselenggarakan di National University of Singapore (NUS).

Dalam acara ini, Rektor membahas peran penting hukum internasional dalam konteks dunia maya dan bagaimana Unnur dapat berkontribusi melalui penelitian dan pengembangan kebijakan yang relevan. Partisipasi ini menunjukkan komitmen Unnur untuk mendukung pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta meningkatkan peran Indonesia dalam diskusi global mengenai hukum siber.

Dengan keikutsertaan Rektor dalam RTD ini, diharapkan Unnur dapat memperkuat jaringan akademik dan kolaborasi internasional dalam bidang hukum siber.

universitas_nurtanio. (28, October 2024). https://www.instagram.com/p/DBqk6jQB8oX/?img_index=1