unnur@unnur.ac.id (022) 6034484

Wisuda Unnur TA. 2021/2022

Pada hari Rabu, tanggal 23 November 2022 Pukul 08.00 s.d. 14.00 WIB, bertempat di Eldorado Concert Hall, Jl. Dr. Setiabudhi No. 438 Bandung. Universitas Nurtanio Bandung melaksanakan Sidang Senat Terbuka dalam rangka Wisuda Magister, Sarjana dan Ahli Madya Tahun Akademik 2021/2022. Ketua Senat Prof. Dr. H. Endang Komara, M.Pd. direncanakan akan memimpin acara sidang Senat Terbuka Senat, dilanjutkan dengan Laporan Rektor Unnur Dr. Sukmo Gunardi, M.Si.

Wakil Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal Madya TNI Marsekal Madya TNI A. Gustaf Brugman, M.Si (Han) mewakili Kepala Staf Angkatan Udara berkenan melantik para lulusan dan menyampaikan Sambutannya. Selain Wakil Kepala Staf Angkatan Udara hadir pula pejabat dari Markas Besar Angkatan Udara (Mabesau) Jakarta, Pimpinan TNI di Bandung, Ketua Umum Pengurus Yasau Marsma TNI (Purn) Dr. Samto Hadi Isnanto, S.E., M.A serta pengurus lainnya, Ketua LLDikti IV, Pimpinan Daerah, Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta Mitra Unnur di Bandung dan Jawa Barat, Pimpinan Perguruan Tinggi Yasau, dan Pimpinan Perusahaan Mitra Unnur.

Wisudawan yang akan dilantik pada hari Rabu (23/11/2022) sebanyak 490 orang lulusan, yang terdiri Program Magister 19 orang, 337 orang Program Sarjana dan 134 orang lulusan program Diploma III. Dihasilkannya lulusan tersebut merupakan bukti tanggung jawab Unnur kepada masyarakat yang telah memberikan kepercayaan yang tinggi dalam menghasilkan putra putri bangsa berkualitas yang memiliki daya saing sesuai dengan bidang keilmuannya masing-masing.

Adapun Program Studi dari lulusan yang akan diwisuda pada kesempatan kali ini terdiri atas :

  1. Sekolah Pascasarjana, Program Studi Ilmu Administrasi (S-2) sebanyak 19 orang.
  2. Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik terdiri dari :
    1. Program Studi Ilmu Administrasi Negara (S-1), sebanyak 70 orang,
    2. Program Studi Administrasi Bisnis (S-1), sebanyak 31 orang.
  3. Fakultas Teknik, terdiri dari :
    1. Program Studi Teknik Penerbangan, (S-1), sebanyak 68 orang,
    2. Program StudiT eknik Elektro (S-1), sebanyak 38 orang,
    3. Program Studi Teknik Industri (S-1), sebanyak 19 orang,
    4. Program Studi Motor Pesawat (D-3), sebanyak 35 orang,
    5. Program Studi Rangka Pesawat (D-3), sebanyak 37 orang,
    6. Program Studi Avionika (D-3), sebanyak 26 orang,
    7. Program Studi Listrik Pesawat (D-3), sebanyak 24 orang,
    8. Program Studi Teknik & Manajemen Pembekalan (D-3), sebanyak 12 orang.
  4. Fakultas Ekonomi, terdiri dari :
    1. Program Studi Manajemen (S-1), sebanyak 49 orang,
    2. Program Studi Akuntansi (S-1), sebanyak 29 orang,
  5. Fakultas Ilmu Komputer dan Informatika, Program Studi Teknik Informatika (S-1), sebanyak 33 orang.

Lulusan terbaik dari masing-masing program studi adalah :

  1. Ence Iing Ibrahim, M.Si. dari Sekolah Pascasarjana, Program Studi Magister Administrasi Publik dengan IPK 3,959; Yudisium Dengan Pujian
  2. Muhammad Syaiful M., S.Kom., dari Program Studi Teknik Informatika dengan IPK 3,93; Yudisium Dengan Pujian
  3. Erna Ratnasari, S.M., dari Program Studi Manajemen; IPK, 3,85; Yudisium Dengan Pujian.
  4. Maryam Solihah, S.Sos., dari Program Studi Ilmu Administrasi Negara; IPK 3,83. Yudisium Dengan Pujian
  5. Wargina Arifriyani, S.AB., dari Program Studi Ilmu Administrasi Niaga; IPK 3,80, Yudisium Dengan Pujian.
  6. Citha Dwiainia Dewi, S.Ak., dari Program Studi Ilmu Akuntansi, IPK 3,78; Yudisium Dengan Pujian
  7. Ananda Caesar W. P., A.Md.T., dari Program Studi Avionika, IPK 3,66; Yudisium Dengan Pujian.
  8. Frans Dhito Putra, S.T., dari Program Studi Teknik Elektro, IPK 3,66; Yudisium Dengan Pujian.
  9. Isma Yudi Pratama, A.Md.T., dari Program Studi Listrik Pesawat, IPK 3,65; Yudisium Dengan Pujian
  10. Aulia Widya P., S.T. dari Program Studi Teknik Penerbangan, IPK 3,49; Yudisium Dengan Pujian
  11. Bagas Yunar F., S.T., dari Program Studi Teknik Industri, IPK 3,52; Yudisium Dengan Pujian.
  12. Kriszadiora A. K., A.Md.T. dari Program Studi Teknik & Manajemen Pembekalan, IPK 3,51; Yudisium Dengan Pujian.
  13. Wimbyoga H. P., A.Md.T., dari Program Studi Motor Pesawat, IPK 3,50; Yudisium Sangat Memuaskan dan
  14. Hilman Chandra D.P., A.Md.T., dari Program Studi Rangka Pesawat, IPK 3,48; Yudisium Sangat Memuaskan.

Kepada para lulusan terbaik tersebut diberikan Penghargaan dan Medali Lulusan Terbaik.

Universitas Nurtanio Bandung merupakan Perguruan Tinggi Swasta yang diselenggarakan oleh Yayasan Adi Upaya (Yasau), ikutserta berperan aktif dalam pembangunan bangsa sebagai manifestasi dari salah satu tugas TNI Angkatan Udara, yaitu ikut serta membangun dan mengembangkan potensi dirgantara melalui pendidikan, yang di- implementasikan dengan penyelenggaraan Perguruan Tinggi yang bernuansa kedirgantaraan.

Dengan terbitnya Permendikbud Nomor 3 tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SNDikti), tertuang pada pasal 15 yang menyatakan bahwa proses pembelajaran di perguruan tinggi harus difasilitasi melalui a) proses pembelajaran dalam program studi lain pada perguruan tinggi yang sama; b) pembelajaran dalam program studi yang sama pada perguruan tinggi yang berbeda; c) pembelajaran dalam program studi lain pada perguruan tinggi yang berbeda; dan d) pembelajaran pada lembaga non perguruan tinggi. kebijakan ini merupakan salah satu dari kebijakan menteri pendidikan dan kebudayaan tentang merdeka belajar – kampus merdeka.

Sebagai respons atas terbitnya kebijakan tersebut, alhamdulillah pada bulan Februari 2022, Universitas Nurtanio mendeklarasikan sebagai kampus merdeka. implementasi Merdeka Belajar – Kampus Merdeka di Universitas Nurtanio Bandung dapat dilakukan secara optimal karena Universitas Nurtanio Bandung memiliki kewenangan yang otonom dan fleksibel sehingga tercipta kultur belajar yang inovatif, tidak mengekang, dan sesuai dengan kebutuhan mahasiswa. Diharapkan melalui program MBKM ini, kualitas lulusan Universitas Nurtanio Bandung memiliki kapabilitas yang dibutuhkan di era kehidupan abad ke-21 dan era industri 4.0.

Penyelenggaraan pendidikan di Universitas Nurtanio Bandung, didasarkan pada komitmen para pimpinan TNI Angkatan Udara untuk turut serta mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Generasi Emas 2045, hal ini sejalan dengan Visi jangka panjang Unnur “Menjadi Universitas Dirgantara Kelas Dunia (Aerospace Worldclass University) pada Tahun 2045”, melalui tahapan-tahapan pencapaian Visi jangka pendek “Menjadi Aerospace Teaching University yang Berkualitas di Tingkat Nasional pada Tahun 2025”. Untuk itu, Yasau selalu berusaha mengarahkan pembangunan pendidikan yang diselenggarakan oleh PTS-PTSnya dikaitkan dengan pemanfaatan teknologi, khususnya Teknologi Informasi dan Komunikasi yang mendukung kedaulatan bidang kedirgantaraan. Dengan demikian, Yasau, selalu mendukung dan mendorong Perguruan PTS Yasau agar semakin maju dan semakin berkembang di tengah persaingan global dengan prinsip-prinsip Good University Governance (GUG), sehingga mampu berkontribusi nyata dalam pembangunan Bangsa dan Negara Indonesia tercinta dalam melahirkan Sumber Daya Manusia yang berkualitas.